Sabtu, 28 Februari 2015

Menimbang berat badan tiap hari, cara termudah jadi langsing

Reporter : Febrianti Diah Kusumaningrum | Kamis, 26 Februari 2015 14:11




Menimbang berat badan tiap hari, cara termudah jadi langsing
Ilustrasi menimbang berat badan. Shutterstock/Lisa S.
Merdeka.com - Ingin menurunkan berat badan secara cepat dan efektif? Lupakan konsumsi salad dan olahraga secara rutin. Sebab nyatanya ada cara termudah yang bisa Anda coba untuk menurunkan berat badan. Dilansir dari dailymail.co.uk, cara tersebut adalah dengan menimbang berat badan secara rutin.

Namun benarkah caranya semudah demikian?

"Secara mengejutkan penelitian ini menemukan bahwa mereka yang rajin menimbang berat badan setidaknya lima kali dalam seminggu mengalami penurunan berat badan yang signifikan," tulis penelitian dari Duke University, Amerika Serikat ini. "Sebab ternyata orang cenderung untuk segera melakukan tindakan menurunkan berat badan ketika mengetahui bahwa angka timbangannya naik."


"Tentunya cara menurunkan berat badan yang dilakukan pun haruslah aman. Jangan melakukan tindakan instan untuk menurunkan berat badan hanya demi terlihat langsing. Sebab yang paling utama tentu saja kesehatan tubuh Anda," ujar Tam Fry, seorang peneliti dari National Obesity Forum menambahkan.
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar :

Posting Komentar